Kesempatan Terakhir Lizio
Putaran pertama tinggal menyisakan 1 pertandingan. Persebaya akan bertandang ke markas Bhayangkara FC. Persebaya menutup paruh musim dengan posisi yang tidak seberapa bagus. Berkutat di papan tengah akibat banyak sekali hasil imbang di kandang.
Evaluasi besar-besaran di siapkan managemen Persebaya. Amido Balde telah resmi meninggalkan tim dengan David da Silva sebagai penggantinya. Pemain lain pun tak luput dari evaluasi terutama pemain asing. Sudah ada satu pemain asing baru, Aryn Williams, entah siapa yang bakal diganti. Yang pasti Lizio dan Jalilov harus bersiap.
Laga melawan Bhayangkara FC ibarat "penghakiman" bagi Lizio. Rumor masuknya Bruno Matos dari Persija jelas memberi tekanan bagi Lizio. Meskipun tidak bisa dipungkiri Lizio pemain yang bagus tapi dia tidak bisa mengangkat performa tim. Lizio seperti asyik bermain sendiri. Laga melawan Bhayangkara FC akan menunjukkan bila dia masih belum bisa bermain secara tim, pintu keluar akan terbuka lebar.