Amido Balde Dikabarkan Meninggalkan Persebaya

Minim menit bermain membuat Amido Balde dikabarkan bakal meninggalkan Persebaya. Agen Balde Mathieu mengaku sedang menjalin komunikasi dengan sejumlah klub Liga 1 yang menyatakan minatnya pada Amido Balde.
"Sudah ada yang berminat memakai jasa Balde pada putaran kedua nanti. Tapi, saya akan menyelesaikan urusanya dulu di Persebaya," ujar Mathieu kepada bola. Com, Selasa (28/8/19). Mathieu sekarang sedang berada di Surabaya untuk mengurus persoalan kliennya itu. Penampilan Balde sejatinya di Persebaya tidak terlalu jelek-jelek amat. Dari sembilan kali penampilannya di Liga 1 musim ini, Balde mencetak lima gol. Termasuk hattrick ke gawang Persib Bandung. Balde juga menjadi top score bersama Zulham Zamrun di Piala Indonesia 2018.
Peluang Balde makin mengecil setelah managemen Persebaya kembali mendapatkan tanda tangan David da Silva, top score Bajul Ijo musim lalu. Menurut Mathieu, sejatinya managemen Persebaya tetap berkomitmen dengan perjanjian kontraknya dengan Balde. "Tapi yang dibutuhkan oleh Balde adalah keaempatan tampil untuk menunjukkan kemampuannya," tegas Mathieu.


Sumber : bola.com

Popular posts from this blog

Ricky Kayame Idola Baru Arema

PSSI Ajukan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2021

PSM Makasar Menuai Banyak Pujian